Pages

Cara Memasang Iklan Adsense di Tengah Posting Secara Otomatis

Thursday, May 19, 2016



Oleh Agus Supriyadi

Langkah ketiga setelah Anda berhasil mendapatkan Akun dan kode iklan adsense, maka langkah yang terakhir adalah memasang iklan Adsense tersebut kedalam blog Anda dengan tujuan yang sama dapat tercapai yaitu untuk mengumpulkan pundi-pundi dollar sedikit demi sedikit.

Namun, dalam artikel ini yang akan saya bahas adalah bagaimana cara menempatkan iklan adsense agar mendapat klik yang tinggi, diantaranya melalui tengah posting artikel. Anda bisa menempatkan iklan di sisi kiri atau kanan dan bahkan di tengah postingan secara otomatis.

Berikut adalah caranya:

  1. Masuk ke blogger Anda, kemudian klik Edit Template. Lalu cari kode <data:post.body/>. Jika terdapat beberapa tag <data:post.body/>, cari yang diapit oleh tag kondisional <b:if cond=’data:blog.pageType==&quot;item&quot;’>.
  2. Agar mudah mencarinya Klik Ctrl F- Ketik data:post.body, lalu enter.
  3. Kemudian ganti kode <data:post.body/> dengan kode berikut ini:

<div expr:id='"ads1" + data:post.id'></div>
<div style="clear:both; margin:10px 0">
SCRIPT IKLAN ADSENSE YANG TELAH DIPARSE
</div>
<div expr:id='"ads2" + data:post.id'><data:post.body/></div>
<script type="text/javascript">
var obj0=document.getElementById("ads1<data:post.id/>");
var obj1=document.getElementById("ads2<data:post.id/>");
var s=obj1.innerHTML;
var t=s.substr(0,s.length/2);
var r=t.lastIndexOf(" ");
if(r>0) {obj0.innerHTML=s.substr(0,r);obj1.innerHTML=s.substr(r+1);}
</script>

4. Sebelum simpan, pratinjau dulu dan jika sudah cocok dan tidak ada masalah maka simpanlah template tersebut. Untuk catatan, sebaiknya sebelum memasang iklan Anda kopi dulu script template itu untuk keperluan arsip data saja.

Kemudian, yang mesti diketahui bahwa script tersebut akan menempatkan posisi iklan berada ditengah-tengah postingan yang berimbang antara bagian atas dan bagian bawah. Lihat baris kode var t=s.substr(0,s.length/2);), lalu menyisipkan kode iklan diantaranya.

Iklan

Info: Untuk memparse kode adsense Anda, silahkan KLIK ini.



Anda bisa merubah angka pembagi sesuai keinginan Anda, misalnya 2 s/d 6 dan artikel tersebut tentunya akan menyesuaikan dengan instruksi yang telah Anda buat. Silahkan dicoba ya  biar tidak penasaran.

Lalu bagaimana kalau iklan mau ditempatkan secara bebas di tengah postingan?

Jawabanya Anda dapat melalui edit posting yang caranya agak berbeda dengan cara ini yaitu menggunakan TABLE. Silahkan Andra browsing untuk melihat panduannya.

Sekarang coba Anda terapkan mudah-mudahan berhasil dan dapat meningkatkan CTR iklan di blog Anda.

Salam Sukses.

Subscribe your email address now to get the latest articles from us

 
Copyright © 2015. Usaha Sunnah.
Design by Agus Supriyadi. Published by Tagijek Travelr. Support by DAILYFASTNEWS.
Creative Commons License