Pages

Khasiat Daun Beluntas -Tumbuhan Obat Obatan

Thursday, February 4, 2016

Khasiat Daun Beluntas - Beluntas merupakan tanaman semak, bercabang banyak, tumbuh tegak tingginya kurang lebih 2 meter. Beluntas ditanam berjajar rajin, karena dimanfaatkan sebagai pagar hidup .Daunnya berbentuk lonjong, panjang daunnya kurang lebih 6 cm dan lebarnya kurang lebih 2 1/2 cm. Kalau daun tersebut diremas akan berbau sedap.

Hasiat Daun Beluntas:

a. Daun dapat mengobati sakit pegel linu , ambilah daun beluntas 10 lembar, dicuci yang bersih , diseduh dengan air 1 gelas dan dicampur dengan madu satu sendok makan, diminum kalau akan tidur.

b. Daun beluntas secukupnya direbus dan dicampur dengan daun pandan, daun serai, daun jeruk dan kayu manis. Air rebusan tersebut disaring dan dicampur dengan air dingin, supaya menjadi suam-suam kuku. Air ramuan tersebut untuk mandi rempah dengan cara berendam dalam air rempah-rempah, yang bertujuan, untuk memperlancar peredaran darah, dan menghilangkan bau badan yang tidak enak. Sedang daun beluntas untuk menetralisir lemak-lemak dibadan.

c. Daun beluntas tersebut berkhasiat menghilangkan bau badan dan bau mulut yang tidak enak.

Kandungan Zat Daun Beluntas :

Natrium, Kalium, Aluminium, Magnesium Dan Fosfor.

Itulah beberapa khasiat daun beluntas.Salah satu tumbuh-tumbuhan yang dapat menjadi obat untuk menyembuhkan penyakit. Menyembuhkan penyakit secara alami bisa kita lakukan dengan menggunakan tanaman obat yang dibuat ramuan. Selain aman tanpa efek samping, obat-obat dengan ramuan tradisional tentunya sangat menyehatkan.

Khasiat Daun Beluntas -Tumbuhan Obat Obatan


Khasiat Daun Beluntas, Daun Beluntas Berkhasiat, Kasiat Daun Beluntas Untuk Obat Pegel Linu, Khasiat Tanaman Obat Daun Beluntas, Daun Beluntas Dapat Menyembuhkan Pegelinu, Daun Beluntas Berkhasiat Menetralisir Lemak-lemak dibadan.

Subscribe your email address now to get the latest articles from us

 
Copyright © 2015. Usaha Sunnah.
Design by Agus Supriyadi. Published by Tagijek Travelr. Support by DAILYFASTNEWS.
Creative Commons License